Talent Management System

Talent Management System: Pengertian, Proses, dan Manfaatnya

Mei 29, 2023

Pernahkah Anda mendengar istilah talent management system? Talent management system adalah serangkaian proses yang harus dilakukan sejak karyawan pertama kali masuk hingga keluar dari perusahaan. Sistem ini berguna supaya manajemen Sumber Daya Manusia (SDM) berjalan efektif sehingga tidak mengganggu proses operasional perusahaan.

Apa saja manfaat yang bisa diperoleh melalui sistem ini? Apa saja proses talent management system yang perlu dilakukan? Temukan jawabannya dengan membaca artikel ini sampai selesai.

Pengertian Talent Management System

Talent management system adalah sistem yang berguna untuk mengelola karyawan dalam sebuah perusahaan atau organisasi secara efektif. Dalam konteks manajemen SDM di perusahaan, talent management system bisa diartikan sebagai cara untuk mengelola dan mewujudkan pengembangan karyawan secara lebih optimal.

Proses yang dijalankan dalam talent management system berlangsung secara menyeluruh. Artinya, proses ini dilakukan sejak rekrutmen dan penempatan karyawan hingga perencanaan dan pengembangan karyawan agar lebih kompeten dalam bekerja di suatu perusahaan. Karyawan dilatih agar memiliki keterampilan unik dan nilai strategis yang tinggi untuk mendukung kompetensi utama perusahaan. 

Talent management system juga merupakan proses untuk memastikan agar seorang karyawan bisa mengisi posisi kepemimpinan atau manajerial pada masa depan. Kelangsungan perusahaan tetap terjaga karena sistem ini memastikan bahwa regenerasi kepemimpinan terus berjalan sebagaimana mestinya.

Manfaat Talent Management System untuk Perusahaan

Talent management system adalah bagian yang tidak terpisahkan dari perusahaan pada saat ini. Sistem ini memberikan banyak manfaat bagi perusahaan yang menjalankannya. Berikut beberapa manfaat dari sistem manajemen bakat di perusahaan:

1. Menempatkan Orang yang Tepat pada Pekerjaan yang Tepat

Perusahaan bisa mengetahui dan memetakan keterampilan dan kompetensi yang dimiliki karyawan melalui sistem ini. Setelah mengetahuinya, perusahaan akan menempatkan karyawan dengan kompetensi dan keahlian tertentu pada posisi yang tepat dan sesuai kemampuannya. 

Bukan hanya perusahaan, karyawan akan merasakan manfaat ini. Mereka akan mengalami peningkatan produktivitas dan memberikan kontribusi lebih besar pada perusahaan secara keseluruhan. Karyawan juga akan mengalami kepuasan kerja yang lebih tinggi dalam sebuah perusahaan.

2. Mempertahankan Karyawan yang Memiliki Bakat Besar

Karyawan adalah salah satu aset berharga karena mendukung keberhasilan suatu perusahaan. Apalagi di tengah ekonomi global ini, persaingan lebih ketat sehingga perusahaan harus mempertahankan karyawannya. Tanpa kehadiran karyawan yang kompeten, perusahaan tidak akan bertahan di tengah persaingan pasar. 

Mereka harus bisa mencegah agar karyawan tidak keluar dari perusahaan dengan menerapkan talent management system. Sistem ini juga membantu perusahaan dalam pemetaan program retensi karyawan dengan cara merancang strategi perekrutan dan pengembangan karyawan yang berkualitas.

3. Rekrutmen Karyawan yang Lebih Baik

Kualitas perusahaan dipengaruhi oleh kualitas karyawan yang dimilikinya. Oleh karena itu, perusahaan berlomba-lomba untuk mendapatkan karyawan yang berkualitas. Talent management system berguna untuk merencanakan proses rekrutmen karyawan yang lebih baik dan menerapkan penilaian kandidat secara objektif sehingga menghasilkan karyawan yang lebih berkualitas untuk dipekerjakan di perusahaan.

4. Perusahaan Akan Menjadi Lebih Baik dan Maju

Secara keseluruhan, talent management system bermanfaat dalam memajukan perusahaan. Perusahaan bisa menilai karyawan yang bekerja di dalamnya secara objektif dan menyeluruh, mulai dari kepribadian, aspirasi karier, kekuatan dan kelemahan, dan kepuasan atas kinerja karyawan. Selain itu, perusahaan juga bisa mengetahui motivasi yang bisa membuat karyawan bekerja lebih baik sehingga berdampak pada peningkatan performa perusahaan pada masa depan.

Proses Talent Management System

Proses dalam talent management system terbagi menjadi enam tahapan, mulai dari perencanaan hingga transisi. Berikut penjelasan lengkap mengenai proses dalam talent management system.

1. Perencanaan (Planning)

Dalam tahap ini, perusahaan akan menentukan kebutuhan SDM dan perannya. Mereka juga membuat rencana perekrutan dan manajemen SDM yang sesuai dengan strategi bisnis yang dijalankan.

2. Menarik Minat Kandidat (Attracting) 

Setelah merencanakan rekrutmen, perusahaan akan berusaha untuk menarik minat kandidat atau pelamar. Strategi ini dimulai dengan membuat iklan lowongan kerja yang menarik dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Iklan lowongan kerja yang dibuat kemudian disebarluaskan di media sosial, portal pencari kerja, maupun karyawan.

3. Seleksi Kandidat (Selecting)

Berikutnya, perusahaan akan melakukan seleksi kandidat yang sudah melamar pekerjaan. Ada berbagai macam proses seleksi yang bisa dilakukan, seperti wawancara, tes tertulis, tes kompetensi, dan psikotes. Beberapa bidang pekerjaan tertentu mengharuskan tes kesehatan atau Medical Check Up. Proses ini akan lebih mudah dilakukan dengan Applicant Tracking System (ATS) untuk melacak perjalanan kandidat.

4. Pengembangan Karyawan (Developing)

Kandidat yang berhasil lolos tahap seleksi kemudian mulai direkrut dan dipekerjakan di perusahaan. Namun, perjalanan mereka tidak berhenti sampai di situ. Mereka harus menjalani proses onboarding dan adaptasi agar bisa bekerja dengan nyaman di perusahaannya. Perusahaan juga harus memberikan kesempatan pengembangan seperti sesi pelatihan dan mentoring pada awal masa kerjanya.

5. Mempertahankan Karyawan (Retaining)

Perusahaan juga harus mencari cara untuk mempertahankan karyawan yang sudah ada. Selain mengadakan pelatihan, perusahaan bisa meningkatkan jumlah kompensasi yang diberikan dan menawarkan fleksibilitas dalam bekerja. Beberapa strategi lainnya bisa diterapkan sesuai dengan kebijakan dan kondisi perusahaan.

6. Transisi Karyawan (Transition)

Dalam proses transisi, perusahaan harus siap menghadapi karyawan yang keluar karena mengundurkan diri (resign) atau pensiun. Perusahaan akan melakukan exit interview dan proses transisi karyawan yang lancar. Selain itu, perusahaan juga harus memberikan penghargaan kepada karyawan yang loyal dengan cara memberikan manfaat pensiun dan promosi untuk mendorong mereka tetap bertahan dalam jangka panjang.

Talent management system adalah sistem pengelolaan SDM dalam perusahaan yang dimulai dari rekrutmen hingga transisi karyawan. Sistem ini berguna supaya perusahaan bisa memiliki karyawan yang kompeten dan mampu bekerja sesuai dengan bidangnya.

Langkah terpenting dalam talent management system adalah perencanaan perekrutan. Dalam proses ini, Anda tidak hanya merencanakan karyawan yang dibutuhkan. Rencanakan juga pemberian penghargaan (rewards) seperti Pluxee eVoucher untuk mempertahankan mereka. Voucher belanja elektronik ini bisa digunakan di lebih dari 540 merchants dan 25.500 outlets yang tersebar di Indonesia. Karyawan Anda pasti tertarik karena mereka bisa menggunakan Pluxee eVoucher untuk membeli kebutuhan pekerjaannya. Hubungi kami segera untuk mendapatkan voucher belanja elektronik unggulan ini.